Seperti yang kita ketahui, salah satu gejala dari infeksi coronavirus adalah batuk. Jika saat ini Kamu batuk, tentu ada rasa khawatir dan bertanya-tanya, jangan-jangan Kamu tertular coronavirus. Maka, penting untuk mengetahui perbedaan antara batuk sebagai gejala infeksi coronavirus dan batuk biasa. Dengan begitu, dapat ditentukan pengobatan yang tepat.

Promo : Layanan Telemedicine Bali Royal Hospital

Lalu, bagaimana dengan batuk yang merupakan gejala dari coronavirus atau Covid-19? Batuk akibat infeksi coronavirus umumnya bersifat batuk kering yang terjadi terus menerus. Dilihat dari kasus yang terkonfirmasi di Cina hingga 22 Februari 2020, ada 67,7% pasien coronavirus positif yang menunjukkan gejala batuk kering. Pengertian batuk kering adalah batuk yang tidak berdahak atau berlendir. Virus mengiritasi dan menyebabkan tenggorokan terasa gatal. Tubuh mengompensasinya dengan batuk.

Baca Juga : 7 Tips Mengatasi Sakit Kepala Saat Kerja Lembur di Kantor

Selain itu, batuk yang merupakan gejala infeksi coronavirus ini tidak terjadi sekali dua kali. Misalnya seperti kalau Kamu berdehem karena ada sesuatu yang tersangkut di tenggorokan. Batuk umumnya berlagsung terus menerus dan dirasakan oleh penderitanya tidak seperti batuk biasa, dan bukan seperti batuk biasa karena alergi atau flu.

Sumber : Guesehat.com