Biasanya pasien akan merasakan sakit dan mengalami pemengkakan usai cabut gigi. Untuk mengatasinya, Anda bisa membuat kompres dingin dengan memasukkan es ke dalam kantung plastik dan bungkus dengan handuk tipis. Tempelkan kompres pada pipi selama 10 menit.
Selain itu, minumlah obat pereda nyeri. Bila dokter meresepkan antibiotik, pastikan untuk meminumnya sesuai dengan aturan dan jangka waktu yang ditentukan, meski ketika Anda sudah merasa baik-baik saja.
Baca Juga: Penyebab Munculnya Gigi Berlubang
Rutinitas membersihkan gigi sudah bisa dilakukan setelah 24 jam. Sikat gigi sebanyak dua kali sehari dan gunakan benang gigi untuk membersihkan sela-sela. Ini akan membantu mempercepat penyembuhan dan membantu menjaga mulut tetap segar dan bersih.
Selama masa pemulihan, ada baiknya Anda mengonsumsi makanan dengan tekstur yang lembut dan mudah dicerna. Hindari konsumsi makanan atau minuman yang terlalu panas, karena ini dapat meningkatkan pembengkakan.
Bila Anda mengalami tanda-tanda infeksi atau gejala lain yang membuat nyeri makin terasa, jangan ragu untuk segera hubungi dokter.